Washington, Beritasatu.com - Pemerintah AS mencapai batas utang US$ 31,4 triliun pada hari Kamis (19/1/2023) dan kini terpaksa menggunakan dana darurat yang hanya mampu bertahan hingga 5 Juni. Jika Dewan Perwakilan Rakyat yang dikendalikan Republik dan Pemerintahan Joe Biden dari Demokrat gagal mencapai kesepakatan plafon utang baru, hal ini dapat menyebabkan krisis fiskal.
Menteri Keuangan Janet Yellen mengatakan kepada para pemimpin kongres termasuk Ketua DPR Kevin McCarthy bahwa kementeriannya telah mulai menggunakan kas darurat yang dapat mencegah gagal bayar hingga 5 Juni. Utang pemerintah AS membengkak karena pemotongan pajak selama beberapa dekade dan peningkatan pengeluaran pemerintah oleh Partai Republik dan Demokrat.
Partai Republik akan menunggu hingga Kementerian Keuangan kehabisan anggaran, kemudian memanfaatkan "kesempatan ini" untuk memotong anggaran pemerintah.
Pelaku pasar memperingatkan kebuntuan yang berkepanjangan dapat mengguncang pasar dan meresahkan ekonomi global yang sudah goyah.
0 comments:
Post a Comment